Danrem 142/Tatag Kunker di Mamasa, Prajurit TNI Dapat Wejangan
JOURNALINVESTIGASI.COM, MAMASA – Bulan suci ramadan menjadi momen baik bagi Komandan Korem 142/Tatag, Mamuju, Brigjen TNI Firman Dahlan, untuk menjalin silaturahmi di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, Jumat (30/4/2021) siang tadi.
Meski di tengah suasana puasa, namun Jenderal dua bintang ini, menyempatkan diri berkunjung di Mamasa, didampingi Ketua Persit Kartika Kirana Koorcabrem 142, Puspita Sari Firman Dahlan.
Kunjungan Dandrem pun mendapat sambutan hangat dari Dandim 1428/Mamasa, Letkol Inf Stevi Palapa, bersama Ketua Cabang XLVIIII KODIM 1428, Riri Vega Stevi beserta jajaran Kodim 1428/Mamasa.
Sambutan hangat itu ditandai dengan pengalungan rangkaian bunga dan pemberian bunga tangan, di halaman Makodim 1428/Mamasa.
Usai penyambutan, Danrem 142/Tatag memberi arahan terhadap seluruh Prajurit TNI Kodim Mamasa, PNS dan Anggota Persit KCK Cabang XLVIII Kodim 1428.
Dalam sambutannya, Danrem 142/Tatag mengingatkan kembali kepada Prajurit TNI, agar senantiasa berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Selain itu, dalam situasi pandemi covid-19 saat ini, ia berharap Prajurit TNI dapat menjadi contoh penerapan disiplin protokol kesehatan kepada masyarakat, termasuk menjaga kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh dengan rajin berolahraga.
“Lakukan olahraga sesuai kemampuan dan hobi masing-masing, ajak keluarga dan anak-anakmu berolahraga,” pintanya.
Tak lupa Danrem menyampaikan, dirinya sangat terkesan dan bangga atas penyambutan yang dianggapnya sangat istimewa, di tengah suasana bulan ramadan.