Lambat Tiba di Lokasi Padamkan Api, Damkar Mamasa Kembali jadi Sorotan

Kebakaran hanguskan tiga rumah di tawalian

Beruntung tak ada korban jiwa pada musibah ini, namun warga sangat menyayangkan respon pihak Damkar yang terlambat tiba di lokasi.

“Ini bukan pertama kali Damkar terlambat tiba di lokasi kejadian. Bahkan pernah petugas Damkar lupa bawa selang pemadam saat ke lokasi kebakaran,” ungkap Palus, kepada wartawan.

Senada Paulus, Kepala Lingkungan Betel, Yohanis juga menyayangkan tindakan Petugas Damkar yang dinilai tidak sigap.

Bacaan Lainnya

Menurut Yohanis, setelah berkomunikasi pihak Damkar, ternyata armada Damkar alami kerusakan.

Karenanya, ia berharap agar pemerintah daerah menambah armada pemadam kebakaran.

Dengan begitu, tidak ada lagi alasan untuk tidak segera ke lokasi saat terjadi kebakaran.

Kepala Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Mamasa, Muhammad Nawir, menerangkan, keterlambatan petugas kebakaran tiba di lokasi, disebabkan armada pemadam kebakaran alami kerusakan.

“Ada rusak di bagian bawah mesin,” ungkap Muhammad Nawir, dikonfirmasi di lokasi kejadian.(*)

Pos terkait