Longsor di Bambang Buda, Ruas Jalan Poros Mamuju-Mamasa Sempat Terputus

Foto: Polsek Mambi lakukan monitoring perbaikan ruas jalan pasca longsor di Poros Mamuju-Mamasa

JOURNALINVESTIGASI.COM, MAMASA – Hujan deras mengguyur wilayah Kabupaten. Mamasa, Sulawesi Barat (Sulbar), menyebabkan longsor di poros Mamuju-Mamasa.

Hujan deras pada Sabtu (7/5/2022), menyebabkannya tebing di sisi kiri jalan ambruk.

Bacaan Lainnya

Akibatnya, akses jalan di Desa Bambang Buda, Kecamatan Rantebulahan Timur, sempat tak bisa dilalui.

Longsor diperkirakan terjadi pada tengah malam tadi.

Material longsor berupa tanah dan pepohonan menutup badan jalan sepanjang kurang lenin 20 meter.

Baca Juga: Longsor Juga Tutup Ruas Jalan Poros Mamuju-Mamasa

Saat ini material longsor tengah dibersihkan pihak Balai Jalan Nasional dengan mengerahkan alat berat.

Karena masih proses pembersihan, kendaraan dari dua arah berlawanan harus mengantre agar bisa lewat.

Personel Polres Mamasa, Briptu Kamil mengatakan, longsor sempat menyebabkan kendaraan tidak bisa melintas.

Namun setelah dibersihkan beberapa jam, kendaraan akhirnya sudah bisa melintas.

“Sempat tidak tertutup tapi setelah dibersihkan, kendaraan sudah bisa melintas,” kata Kamil, Minggu (8/5/2022) siang tadi.

Karena menyebabkan antrean panjang kendaraan, Kapolsek Mambi lanjut Kamil, juga sempat lakukan monitoring.(*)

 

Pos terkait