Foto: Ist/Mobil Kasat Reskrim Polresta Mamuju alami kecelakaan tunggal
JOURNALINVESTIGASI.COM, BARRU – Kasat Reskrim Polresta Mamuju, Sulawesi Barat, AKP Syamsuriansyah, dikabarkan meninggal dunia Pada Jumat (2/10) dinihari sekira pukul 03.05 wita
Syamsuriansyah yang akrab di sapa Ancha itu meninggal usai mobil yang ia tumpangi mengalami kecelakan di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan.
Dia meninggal setelah Mini bus warna hitam dengan nomor polisi DC 1434 KY yang ia tumpangi, menabrak truk yang terparkir di bahu jalan saat perjalanan menuju Makassar.
Kejadiannya tepat di Jl Poros Makassar-Parepare, Kampung Jamoue, Kelurahan Mangempang, Kecamatan Barru.
Dilansir TribunTimur.com, mobil yang ditumpangi hancur dan nyaris tak berbentuk mobil.
Sesuai gambar yang beredar di media sosial, bagian atap mobil nyaris rata karena merensek masuk ke bawah truk.
AKP Syamsuriansyah meninggal dalam perjalanan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Barru.
Almarhum mantan Kasat Reskeim Polres Mamasa ini mengalami luka serius pada sejumlah tubuhnya, mengakibatkan beliau meninggal dunia.
Terdapat luka robek pada kelopak mata, luka robek pada pelipis sebelah kanan, luka lecet di lengan kiri, trauma oculi (mata) sebelah kiri.
Kabarnya jenazah Almarhum akan dibawa ke kampung halaman di Dusun Watu, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, untuk dimakamkan.
Selain Kasat Reskrim Polresta Mamuju satu korban lainnya bernama Alfryan Bahri (22)Â pekerjaan Polri.
Dia mengalami luka lecet pada pelipis mata kanan.
Ba Unit Laka Polres Barru sudah melakukan olah TKP dan mengumpulkan barang bukti.Â