Bappelitbangda Mamasa Ajak Emak-emak di Desa Tondok Bakaru Jadi ‘Kece’

Melalui kegiatan ini, ia berharap agar dapat meningkatkan pemberdayaan perempuan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Dengan mengolah limbah rumah tangga yang ada, ibu-ibu bisa meningkatkan kapasitas di desanya,” harap dia.

Pada kesempatan yang sama, peserta pelatihan juga mendapat sosialisasi tentang layanan koperasi, layanan izin usaha, pengurusan sertifikat halal dan sertifikat merek usaha.

Kegiatan ini turut melibatkan sejumlah OPD, termasuk Dinas Lingkungan Hidup, Koperindag, Dinas Pariwisata dan Dinas Pemdes, Camat Mamasa dan Kepala Desa Tondok Bakaru.

Hadir pula Wakil Ketua ll DPRD Mamasa, Juan Gayang Pongtiku.

Jua Gayang menuturkan, selaku wakil rakyat, dia sangat mendukung kegiatan itu, demi menciptakan inovasi bagi kaum perempuan di desa.

Ia berharap agar kegiatan ini tidak hanya sebatas pelatihan, melainkan menciptakan program yang berkelanjutan.

Untuk itu, ia berjanji agar progam itu nantinya diperjuangkan pada pembahasan anggaran di DPRD. (*/-)

 

Samuel M

Pos terkait